airmerah.desa.id pada pergelaran Lomba dalam memeriahkan HUT Kabupaten Mukomuko yang ke-19 Grup Sarapal Anam Fastabikhul Khairat Desa Air Merah Kabupaten Mukomuko ikut berpartisipasi mengikuti perlombaan. Pada Pergelaran Lomba pada Tahun Ulang Tahun yang ke-18 sebelumnya Grup Sarapal Anam Fastabikhul Khairat ini meraih Juara 1 se-Kabupaten Mukomuko.
Alhamdulillah Lomba HUT Kabupaten Mukomuko yang ke-19 ini Grup Sarapal Anam Fastabikhul Khairat Desa Air Merah Tetap mampu mempertahankan Juara 1 Tingkat Kabupaten Mukomuko.
Rahmadi selaku Kepala Desa Air Merah mengatakan "Kesenian Budaya Lokal Desa Selalu Kita Pertahankan hingga hari ini dan Kebetulan Saya sendiri adalah salah satu Pemain Sarapal anam" selain itu kepala mengucapkan Selamat Ulang Kabupaten Mukomuko yang ke-19 Semoga MUKOMUKO TETAP JAYA DAN MAJU"
atas Kemenangan Beruntun ini Grup Sarapal Anam mengadakan Syukuran serta akan tetap berupaya mempertahan Kebudayaan Lokal desa.